Kandungan Gizi Selada Kelapa Mentega - Butterhead
Kultivar Selada kepala mentega ini populer di Eropa terutama Eropa Utara.
Kultivar Selada kepala mentega (butterhead- bibbs), kadang-kadang disebut selada kubis, lebih banyak ditanam. Kultivar ini lebih disukai konsumen karena aroma dan daunnya yang lembut. Tanaman kultivar ini lebih kecil, agak lebih gepeng dan menghasilkan kepala yang kurang padat ketimbang tipe kepala renyah. Daunnya lebar, berlipat dan lembut, dengan tekstur berminyak lunak. Ada dua tipe utama kultivar ini yang diproduksi, yaitu tipe hari-netral dengan kepala yang agak padat dan tipe hari-pendek, menghasilkan kepala kecil dan kurang padat,dan umumnya ditanam dalam naungan pelindung. Kedua tipe ini mudah tergores sehingga karakteristik keterangkutan dan daya simpannya tidak baik. Kultivar tipe Batavia memilki sifat pertengahan antara tanaman kepala renyah dan kepala mentega. Kultivar ini ditanam baik di lapangan maupun dalam bangunan pelindung.
lihat juga ; Macam jenis Selada
Nilai Kandungan Gizi Selada Kelapa Mentega - Butterhead lettuce per 100 g (3.5 oz)
Energi 55 kJ (13 kcal)
Karbohidrat 2,2 g
Diet serat 1,1 g
Lemak 0,2 g
Protein 1,4 g
Air 96 g
Vitamin A equiv. 166 mg (18%)
Folat (Vit. B9) 73 mg (18%)
Vitamin C 4 mg (7%)
Vitamin K 24 mg (23%)
Besi 1,2 mg (10%)
Sumber: USDA Nutrient database
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar